190 Maharu Ubaya 2014 Mendaftar Sebagai Calon Anggota Baru Ubaya Choir
Tidak terasa waktu telah berlalu dan kini
telah memasuki tahun ajaran baru 2014/2015. Mahasiswa baru angkatan 2014 pun
harus menjalani Masa Orientasi Bersama (MOB) terlebih dahulu sebelum bergabung
dengan perguruan tinggi ini. Salah satu kegiatan yang termasuk dalam rangkaian
acara MOB tersebut adalah UBAYA Fair, yang diselenggarakan pada tanggal 22
Agustus 2014. UBAYA Fair merupakan pameran seluruh sub sistem dan Unit Kegiatan
Mahasiswa (UKM) yang ada di UBAYA, yang menjadi wadah untuk berkembangnya soft skill mahasiswa. Dekorasi stand,
brosur, souvenir, performance, semua dilakukan dalam
rangka menarik mahasiswa baru untuk bergabung dengan organisasi mereka.
Kami,
UKM Paduan Suara, juga tidak mau ketinggalan dengan yang lain. Dari matahari
terbit hingga tenggelam, kami tetap setia berada di lapangan depan perpustakaan
untuk mempromosikan UBAYA Choir dan melayani tanya-jawab maharu. Dengan memakai
seragam UKM Paduan Suara, tim panitia bersemangat membagikan brosur dan melayani
pendaftaran calon anggota baru. Antrean
panjang maharu 2014 pun terjadi di stand yang bernuansa warna hitam dan pink
milik Ubaya Choir. Walaupun terik matahari sangat menyengat kulit, maharu 2014 tetap
mengantre di stand Ubaya Choir untuk mendaftar sebagai calon anggota UBAYA Choir.
Setelah usai, panitia melakukan penghitungan banyaknya calon anggota yang sudah
mendaftar.
Stand milik Ubaya Choir |
Wajah beberapa panitia di depan stand Ubaya Choir |
Total calon anggota yang terdaftar pada tahun 2014 ini adalah
sebesar 190 mahasiswa. Jumlah ini mencetak rekor baru dalam UKM Paduan Suara
UBAYA karena jauh melebihi jumlah calon anggota di tahun-tahun sebelumnya. Bagi para pendaftar yang telah mendaftar di stand dipersilakan untuk mendaftar secara online disini sebelum registrasi online ditutup pada 2 September 2014.
Comments
Post a Comment